Saturday, April 16, 2016

Kelebihan dan Kekurangan Toyota New Avanza

 
 
Kelebihan dan Kekurangan Toyota New Avanza

 Review Toyota All New Avanza - Mobil keluarga kelas bawah dari Toyota, New Avanza, menerima sejumlah perbaikan pada mobil ini yang jauh lebih baik dari generasi sebelumnya. Generasi kedua dari Avanza ini dikenalkan pertama kali pada tahun 2012 dengan desain interior dan eksterior sama sekali baru. Beberapa fitur yang dibawanya terbilang cukup variatif, guna menjaga imagenya yang sangat baik di Indonesia.

Beberapa kemajuan dari generasi Avanza sebelumnya yaitu desainnya yang dinamis dengan peningkatan kualitas, kenyamanan yang lebih baik karena penggunaan suspensi baru, kapasitas penyimpanan yang lebih banyak, serta konsumsi bahan bakar yang lebih baik dengan kadar emisi CO2 yang lebih rendah.

Eksterior Toyota All New Avanza
Pada generasi kedua ini, New Avanza memiliki dimensi 20mm lebih panjang dan 25mm lebih lebar. Jendela samping sekarang memanjang yang memperlihatkan panel kaca tunggal yang membuat mobil tampak lebih besar dari apa yang sudah ada. Pada bagian depan, moncongnya terlihat manis dan dipadukan dengan grill chrome, lalu pada bagian bumper, terdapat sepasang foglamp yang berfungsi sebagai penembus kabut ketika hujan turun.
 
Beralih ke bagian belakang, garis-garis pada pintunya terlihat sangat modern plus dudukan nomor plat polisi di tengahnya. Terlebih dengan penggunaan lampu kristal yang hampir mirip dengan Prado. Secara keseluruhan, desainnya sangat konservatif dan jejak generasi sebelumnya benar-benar hilang pada mobil ini.

Interior Toyota All New Avanza
Suasana kabin sekarang lebih mewah dengan garis-garis tajam. Panel instrumen diletakkan di bawah kisi-kisi AC, kontrol audio dan juga kontrol AC. Kursi yang digunakan memiliki bobot yang ringan. Sayangnya, kursi depan dan kursi tengah dibuat kebih tipis dengan alasan agar ruang lutut penumpang belakang bertambah. Kabar baiknya, kursi penumpang baris kedua dapat dibuat mundur hingga 60 mm, dengan begitu, penumpang baris kedua dapat menambah ruang lututnya ketika kursi baris ketiga tidak digunakan. 
Kelebihan dan Kekurangan Toyota New Avanza
Foto Interior Toyota New Avanza
Kelebihan dan Kekurangan Toyota New Avanza
Foto Ruang Kabin Toyota New Avanza
Performa Mesin Toyota All New Avanza
Dua pilihan mesin dihadirkan seperti sebelumnya, yaitu mesin bensin 1,3 liter dan 1,5 liter yang sama-sama memiliki konfigurasi 4 silinder segaris dengan 4 katup per silindernya. Mesin 1,3 liter mampu memuntahkan tenaga hingga 67 kW pada putaran 6.000 RPM dan torsi 117 Nm pada putaran 4.400 RPM. Sedangkan mesin 1,5 memiliki daya maksimum hingga 76 kW pada putaran 6.000 RPM dan torsi puncaknya sebesar 136 Nm pada putaran 4.400 RPM.


Handling, Kenyamanan, dan Impresi Berkendara Toyota New Avanza
Berkat penggunaan suspensi barunya, handling New Avanza tergolong cukup baik untuk bermanuver meskipun masih jauh di bawah para rivalnya yang mengusung jenis sasis yang berbeda. Kenyamanan bagi penumpang juga bertambah karena bantingannya yang tidak terlalu kaku seperti Avanza lawas. Adanya tambahan fitur tilt steering akan menambah kenyamanan dalam berkendara karena setirnya dapat diatur sesuai postur badan pengemudi. Selain itu, visibilitas pengemudi juga jauh lebih baik akibat penataan dashboard yang cukup ekonomis.
Spesifikasi Toyota All New Avanza
  • Mesin : 1.3 liter dan 1.5 liter 4 silinder segaris 16 katup VVTi.
  • Tenaga : 67 kW @6.000 RPM dan 76 kW @6.000 RPM.
  • Torsi :  117 Nm @4.400 RPM dan 136 Nm @4.400 RPM.
  • Transmisi : manual 5 percepatan dan matic 4 percepatan.
  • Konsumsi BBM : 9-11 km / L (dalam kota), 11 - 14 km / L (luar kota).
  • Fitur standar : remote control, central locking, break-in alarm dan immobilizer, tilt-adjustable steering, dan power window.
  • Fitur keselamatan : Airbag dan ABS (tergantung model).
  • Suspensi : Depan McPherson strut dengan coil spring + stabilizer, belakang 4-link dengan coil spring. 
  • Rival : Suzuki APV, Nissan New Grand Livina, Honda Mobilio, Suzuki Ertiga, Chevrolet Spin dan Daihatsu Xenia. 
  • Penjualan: 2012- pertengahan 2015.

Harga Toyota All New Avanza
Meskipun penjualannya telah digeser oleh Grand Avanza yang baru saja diperkenalkan pada pertengahan 2015 lalu, namun harga untuk New Avanza sangatlah bertahan. Ini dikarenakan rentang jangka produksinya yang pendek. Bahkan beberapa orang mengatakan model New Avanza jauh lebih baik daripada Grand Avanza. Untuk harganya, New Avanza keluaran 2012 hingga awal 2015 dapat Anda miliki dengan budget berkisar antara 150 jutaan hingga 200 jutaan (tergantung model).

Kelebihan Toyota All New Avanza
  • Model eksterior dan interior memikat.
  • Kapasitas cupholder mampu menampung 4 botol pada pintu depan.
  • Adanya box konsol.
  • BBM lebih irit dan performa mesin lebih bandel dari model sebelumnya.
  • Biaya perawatan dan pajak murah.
  • Setir dapat diatur tinggi dan rendahnya.
  • Harga jual sangat bertahan.

Kekurangan Toyota All New Avanza
  • Kalah nyaman dibandingkan para rival.
  • Bobot distribusi yang kurang optimal.
  • Perbedaan fitur sangat jauh untuk tiap-tiap trimnya.
  • Kualitas pembuatan masih belum terlalu bagus.
  • Suara mesin agak kasar.

Demikian ulasan lengkap mengenai review spesifikasi serta keunggulan dan kelemahan Toyota New Avanza. Dengan beberapa penambahan fitur yang belum ada pada model sebelumnya, menjadikan mobil ini memiliki posisi yang tidak dapat dipandang sebelah mata oleh para rivalnya. Semoga membantu. #edukasikamu#

Previous Post
Next Post

0 Comments: